Bolanusantara.com - Persis Solo batal lawan klub Singapura, Lion City Sailors. Sebagai gantinya, Laskar Lambersawa dijadwalkan melawan Tanjong Pagar FC.
Awalnya Irfan Bachdim dkk,sudah mengagendakan dua laga uji coba di Singapura pada 9-18 November 2022.
Dalam agenda tersebut dijawalkan Persis menghadapi Lion City Sailors.
Baca Juga: Piala AFF 2022: Awas Timnas Indonesia, Filipina Panggil Pemain Keturunan Eropa
Namun klub Singapura tersebut mendapat ajakan laga uji coba dengan tim raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund.
Duel Lion City vs Dortmund, rencananya digelar pada 24 November 2022. Hal inilah yang membuat Persis Solo batal melawan klub asal Singapura tersebut.
“Kita akan menghadapi Tanjong Pagar hari Rabu nanti,” kata Rasiman, Minggu (13/11).
Artikel Terkait
Resmi! Persis Solo Tunjuk Leonardo Medina Sebagai Pelatih Kepala Baru
Persis Perkenalkan Pelatih Baru, Kaesang: Welkam-welkam Tapi Liga Gak Jalan
Libur Kompetisi, Persis Solo Bakal Tantang JDT
Tiket Pertandingan Persahabatan JDT Vs Persis Solo Dipastikan Gratis
M Riyandi Tepis Penalti, Persis Solo Tahan Imbang Juara Malaysia Super League