Liga 1 2022/2023: Diwarnai 2 Kartu Merah, PSM Makassar Bungkam Arema

- Sabtu, 4 Februari 2023 | 17:24 WIB
Pluim dikawal Sergio Silva saat PSM kalahkan Arema (PT Liga Indonesia Baru)
Pluim dikawal Sergio Silva saat PSM kalahkan Arema (PT Liga Indonesia Baru)

Bolanusantara.com - PSM Makassar sukses mengalahkan Arema FC dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023 dengan skor 1-0. Pertandingan ini digelar di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu, 4 Februari 2023 pukul 15.30 WIB.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan ini berjalan dengan keras menjurus kasar. Satu kartu merah keluar pada babak pertama dan satu lagi didapat pada babak kedua.

Baca Juga: Gunakan Hak Jawab, Bayu Pradana Bantah Lakukan Aksi Rasialis ke Todd Ferre

Peluang pertama lahir pada menit ke-14 melalui Dendi Santoso. Berawal dari tendangan bebas Bagas Adi, Dendi melepaskan tendangan yang belum menemui sasaran.

Arema FC mendapat peluang kedua melalui tendangan Muhammad Rafli. Namun, bolanya masih melebar.

Singo Edan harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Jayus Hariono mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-34.

Abel Camara hampir merobek gawang PSM Makassar pada menit ke-45. Tetap, tendangan keasnya masih melebar di sisi kanan gawang PSM.

Memasuki babak kedua, jumlah pemain kembali berimbang. Hal ini didapat setelah Safrudin Tahar mendapat kartu merah langsung setelah melancarkan tekel keras pada menit ke-48.

Semenit kemudian, Wiljan Pluim yang lepas dari kawalan, melepaskan tendangan. Beruntung, Adilson Maringa masih sigap menahan bola.

Abel Camara membuang peluang emas pada menit ke-64. Berawal dari kesalahan antisipasi dari Yuran, Dedik mengirim umpan ke Abel. Namun, bola tendangan Abel masih terlalu jauh dari sasaran.

PSM berhasil unggul melalui sontekan Kenzo Nambu pada menit ke-66. Memanfaatkan umpan dari Yakob, Kenzo menyambut bola dengan baik yang tak bisa diamankan Adilson.

Nasib kurang apik diterima oleh Kushedya Hari Yudo. Masuk pada menit ke-72, ia ditarik pada menit ke-78 karena cedera.

Baca Juga: Pukul Bayu Pradana, Todd Ferre Beri Pembelaan: Ada Aksi Rasialisme

Pertandingan Selanjutnya

Halaman:

Editor: Alief Maulana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X