Bolanusantara.com - Kevin De Bruyne mengatakan negaranya tidak punya peluang menjadi juara Piala Dunia 2022. Menurutnya, skuat Belgian saat ini sudah tak lagi berada di usia emas.
Banyak yang bilang skuat Belgia jadi yang paling mewah diantara peserta Piala Dunia 2022 Qatar. Nama-nama besar menghiasi skuat ini.
Sebut saja Romelu Lukaku, Kevin de Bruyne, Eden Hazard hingga Thibaut Courtois.
Baca Juga: Ingin Indonesia Bermain di Piala Dunia, Prabowo: Saya akan Kirim Pemain ke Qatar!
Namun demikian, modal ini tetap tak cukup dimata Bruyne. Pasalnya, era emas Belgia dirasa sudah habis dan hanya tinggal sisa-sisa.
Pada Piala Dunia 2022, usia rata-rata skuad Belgia adalah yang tertua keenam di Qatar. Lebih dari setengah Starting XI Belgia saat melawan Kanada berusia 30 tahun atau lebih.
“Tidak mungkin, kami terlalu tua,” kata De Bruyne dikutip Bola Nusantara dari The Guardian.
“Saya pikir peluang kami di tahun 2018. Kami memiliki tim yang bagus, tetapi sudah menua. Kami kehilangan beberapa pemain kunci. Kami memiliki beberapa pemain baru yang bagus, tetapi mereka tidak berada di level pemain lain di tahun 2018. Saya melihat kami lebih sebagai orang luar,” tambah De Bruyne.
Artikel Terkait
Piala Dunia 2022: Fans Wales Meninggal Dunia di Qatar
Link Live Streaming Piala Dunia 2022, Jepang vs Kosta Rika: Menang lagi, Samurai Biru!
Kalahkan Tunisia, Australia Masih Punya Peluang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Tak Ingin Gagal Seperti Piala Dunia 2018, Hansi Flick Jadikan Laga Lawan Spanyol Seperti Final
7 Fakta Menarik Usai Laga Argentina vs Meksiko di Piala Dunia 2022: Salah Satunya Messi Samai Rekor Maradona