Bolanusantara.com - Persib Bandung kembali menggelar latihan rutin usai menjalani laga uji coba menghadapi Persikabo 1973 pada Minggu, (27/11). Luis Milla pun punya target khusus dalam latihan kali ini.
Ini merupakan latihan perdana Maung Bandung pasca menggelar laga uji coba kontra Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Bogor.
Pada laga uji coba itu Persib menang dengan skor 3-1. Gol Maung Bandungdicetak oleh David da Silva (2 gol) dan Ciro Alves.
Usai melakoni laga uji coba, para pemain Persib mendapatkan jatah libur pada Senin (28/11) kemarin. Luis Milla memberikan waktu rehat ini agar bisa mengembalikkan kondisi para pemain.
“Ketika saya bergabung, saya berbicara kepada seluruh pemain, bahwa semua pemain harus merasa dibutuhkan. Mungkin, mereka hanya mendapatkan menit bermain yang sedikit, tapi bagi saya, semua pemain penting,” ucap Milla dikutip Bola Nusantara dari laman resmi Persib.
“Memberikan kesempatan kepada pemain adalah hal penting, apapun formasi yang diterapkan. Siapapun yang mempunyai progres, pasti akan mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak,” tutupnya.
Persib kembali mengadakan latihan rutin pada Selasa (29/11) sore ini. Meskipun, masih ada beberapa pemain yang dikabarkan absen pada latihan ini.
Artikel Terkait
Tak Asal-asalan, Ternyata Ini Alasan Luis Milla Ajak Pemain Persib Main Paintball
Tak Masuk dalam Skuat TC Timnas Filipina untuk Piala AFF 2022, Daisuke Sato: Fokus Saya Sekarang untuk Persib
Brace David da Silva Bawa Persib Kalahkan Persikabo di Laga Uji Coba
Komentar Luis Milla dan Jupe Usai Persib Menang Uji Coba Atas Persikabo 1973: Siap untuk Memulai Liga
Jupe Siap Bersaing dengan Pemain Muda Persib Bandung