STATISTIK BERBICARA, 3 Kiper Ini Layak Dipanggil untuk Timnas Indonesia vs Burundi Gantikan Nadeo Argawinata

- Rabu, 15 Maret 2023 | 12:21 WIB
Nadeo Argawinata bersama Timnas Indonesia (Bola Nusantara)
Nadeo Argawinata bersama Timnas Indonesia (Bola Nusantara)

Bolanusantara.com - Dropnya performa Nadeo Argawinata menimbulkan perdebatan, mengapa dirinya dipanggil untuk pertandingan Timnas Indonesia vs Burundi.

Netizen mempertanyakan alasan pemanggilan pemain Bali United tersebut. Pasalnya, permainan Nadeo Argawinata memang sedang buruk.

Sejak ia bermain pada awal tahun 2023, Bali United tak pernah menang. Bahkan, saat dia absen di empat pertandingan melawan Persebaya, Dewa United, Persis, dan Persikabo, Bali United menang tiga kali dan kalah sekali.

Baca Juga: NETIZEN JULID, Pertanyakan Alasan M. Rafli Tak Masuk Skuat Timnas Indonesia vs Burundi di FIFA Matchday

Memang tak sepenuhnya salah Nadeo, namun secara statistik, penampilannya menurun. Dari lima laga terakhir di Bali United, Nadeo kebobolan delapan kali.

Lalu, secara statistik, siapa yang layak menggantikan Nadeo Argawinata? Bola Nusantara memilih tiga kiper alternatif.

Reza Arya Pratama

Reza Arya, kiper PSM Makassar
Reza Arya, kiper PSM Makassar (Instagram/Reza Arya)

Nama pertama adalah Reza Arya Pratama. Ia mencatatkan 30 pertandingan bersama PSM Makassar dan menjadi pemain yang tak tergantikan di pos penjaga gawang.

Dari 30 laga itu, penjaga gawang berusia 22 tahun ini baru kebobolan 22 gol. Ia menjadi kiper dengan jumlah cleansheet terbanyak dengan 13 kali.

Baca Juga: Profil Si Kembar, Yakob dan Yance Sayuri: Dulu Terpisah, Reuni di PSM Makassar, dan Bela Timnas Indonesia

Dilansir dari Lapangbola, Reza Arya menempati posisi kelima dengan jumlah penyelamatan terbanyak di Liga 1 2022/2023 dengan 77 penyelamatan. Jika dirata-rata, ia melakukan 2.57 saves per 90 menit.

Teja Paku Alam

Teja Paku Alam dikartu merah dan absen saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
Teja Paku Alam dikartu merah dan absen saat Persija Jakarta vs Persib Bandung (Instagram/TejaPakuAlam)

Halaman:

Editor: Alief Maulana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X