Bolanusantara.com - Asnawi Mangkualam kembali disoroti media Korea Selatan setelah resmi dilepas oleh Jeonnam Dragons untuk memperkuat Timnas Indonesia melawan Palestina dan Argentina.
Diketahui, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY) telah memanggil 26 pemain termasuk Asnawi Mangkualam untuk ajang FIFA Matchday Juni melawan Palestina dan Argentina.
Meski bukan kali pertama, pemanggilan Asnawi Mangkualam ini mendapat sorotan dari media Korea Selatan.
Baca Juga: Persija dan PSM, 2 Klub Lokal yang Belum Lepaskan Pemain ke Timnas Indonesia, Apa Saja Alasannya?
Pasalnya ia akan melawan tim kuat, yakni Argentina yang berada di ranking ke-1 FIFA.
Salah satu media asal Korea Selatan, Spochoo, memberitakan pemain Jeonnam Dragons itu yang akan berhadapan dengan bintang Piala Dunia 2022, termasuk Lionel Messi.
"Asnawi Mangkualam Bahar (23, Indonesia) akan berhadapan dengan Lionel Messi," tulis Spochoo, dikutip pada Jumat (9/6/2023).
Mereka menyebutkan bahwa Timnas Indonesia akan melawan Argentina yang merupakan juara Piala Dunia 2022 dan berada di ranking 1 FIFA.
Baca Juga: Persija Jakarta Agendakan Laga Uji Coba Akhir Pekan Ini, Siapa Lawannya?
"Tanggal 14 nanti, mereka akan menghadapi Palestina yang berada di peringkat ke-93 ranking FIFA di Surabaya, Indonesia," tulisnya.
"Pada tanggal 19, mereka akan pindah ke Jakarta untuk memainkan pertandingan persahabatan melawan Argentina, pemenang Piala Dunia Qatar 2022 dan peringkat 1 FIFA," lanjutnya.
Selain itu, Spochoo juga memuji Asnawi dengan mengatakan bahwa ia merupakan jantung Timnas Indonesia dan berhasil debut di usia 17 tahun.
"Asnawi adalah jantung Indonesia. Setelah melewati berbagai kelompok umur, ia melakukan debut A-match pada usia 17 tahun," ungkapnya.
Baca Juga: Usaha dan Tawakal, 2 Kunci Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia Lawan Palestina dan Argentina
Artikel Terkait
Asnawi Mangkualam Akhirnya Tinggalkan Klub Korea Selatan Jeonnam Dragons
Shayne Pattynama Dikabarkan Cedera, Posisi Pratama Arhan Bersama Timnas Indonesia di FIFA Matchday Aman?
Jordi Amat Mulai Kembali Berlatih dengan JDT, Sinyal Pulih dari Cedera
GAWAT! Shin Tae-yong Tak Janji Bisa Perbaiki Fisik Pemain Timnas Indonesia Jelang FIFA Matchday, Kenapa?
Usaha dan Tawakal, 2 Kunci Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia Lawan Palestina dan Argentina
Shin Tae-yong Pusing dan Tak Nyaman Jelang Timnas Indonesia Jalani FIFA Matchday, Ini Dia Alasannya