Catat! Jadwal Timnas Indonesia U-20 di Turnamen Spanyol, Lawan Prancis dan Slovakia

- Rabu, 9 November 2022 | 16:37 WIB
Gelandang Timnas Indonesia U-20 Marselino Ferdinan melawan Antalayspor (Media PSSI)
Gelandang Timnas Indonesia U-20 Marselino Ferdinan melawan Antalayspor (Media PSSI)

Bolanusantara.com - Timnas Indonesia U-20 dikabarkan akan mengikuti turnamen di Spanyol. Turnamen tersebut bertajuk Costa Calida Region de Murcia Football Week pada November 2022 ini.

Kabar ini pertama kali dihembuskan melalui akun Instagram Pinatar Arena. Diketahui ada 10 tim dari kelompok umur yang ikut serta di turnamen ini.

Bisa dibilang tim yang ikut serta tak main-main. Ada negara-negara seperti Prancis U-20, Jepang U-20, Ceko U-19 hingga Denmark U-19.

Baca Juga: Bukan JIS, Inilah 2 Opsi Kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 Versi Menpora

Namun jika melihat dari jadwal, Timnas Indonesia tidak akan menghadapi semua lawan yang ada.

Mereka dijadwalkan akan turut serta dalam dua pertandingan saja, yakni melawan Prancis U-20 dan Slovakia U-20.

Nantinya seluruh pertandingan akan disiarkan langsung di Youtube Pinatar Arena dan akun federasi yang ikut serta.

"Penggemar sepak bola akan dapat menikmati langsung dan gratis pertandingan terbaik di turnamen ini," tulis akun Pinatar Arena.

Baca Juga: Yoyok Sukawi Kirim Kode Rekrut Shayne Pattynama ke PSIS Semarang

Berikut adalah jadwal pertandingan Timnas Indonesia U-20 di Turnamen Spanyol:

Kamis (17/11/2022)
Timnas U-20 Indonesia Vs Prancis U-20
Kick off: pukul 18.00 WIB
LIVE Youtube Pinatar Arena/PSSI

Sabtu (19/11/2022)
Timnas U-20 Indonesia Vs Slovakia U-20
Kick off: pukul 12.00 WIB
LIVE Youtube Pinatar Arena/PSSI

Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru BRI Liga 1! Caranya Download dulu aplikasi Pengamat Sepak Bola di sini

 

Halaman:

Editor: Yosef Deny Pamungkas

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X